DALAM RANGKA OPERASI KETUPAT TINOMBALA 2021, SATGAS KAMSELTIBCARLANTAS LAKUKAN PENERTIBAN PARKIR DI GRAND HERO JL. BASUKI RAHMAT

ditlantaspoldasulteng.com – Dalam rangka Operasi Ketupat Tinombala 2021, Satgas Kamseltibcarlantas melaksanakan penertiban parkir di Grand Hero Jl. Basuki Rahmat. Senin (10/5/2021).

Operasi Ketupat Tinombala 2021 pada pengamanan Perayaan Idul Fitri 1442 Hijriah ditujukan untuk menjamin kenyamanan masyarakat.

Dalam giat tersebut petugas melakukan penertiban parkir liar agar tidak terjadi kemacetan. Hal ini dikarenakan jelang lebaran, jumlah kendaraan yang mendatangi dan melintasi pusat perbelanjaan mengalami peningkatan.

Selain itu, personel yang bertugas juga berkoordinasi dan mengarahkan juru parkir agar menertibkan kendaraan mobil agar tidak melakukan parkir di badan jalan.

Tinggalkan Komentar

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *